Home LiCAS.news Bahasa Indonesia News (Bahasa) Wartawan radio ditembak mati di Filipina tengah

Wartawan radio ditembak mati di Filipina tengah

Gerombolan orang bersenjata yang tidak dikenal menembak dan membunuh seorang reporter radio di kota Dumaguete, Filipina tengah, sekitar jam 9 malam, pada 5 Mei.

Rex Cornelio Pepino, 48 tahun, atau “Rex Cornelio” dari radio Energy 93.7 FM, sedang mengendarai sepeda motor bersama istrinya ketika dia ditembak oleh orang-orang bersenjata yang juga mengendarai sepeda motor.

Pembunuhan Cornelio terjadi dua hari setelah Hari Kebebasan Pers Dunia. Dia adalah jurnalis radio ketiga yang dibunuh di Kota Dumaguete sejak 2018.

Penyiar radio lainnya, Dindo Generoso, ditembak mati, juga oleh pria bersenjata yang juga mengendarai motor, pada November 2019, sementara Edmund Sestoso ditembak mati pada April 2018.




Persatuan Wartawan Nasional Filipina mengatakan Cornelio adalah jurnalis ke-16 yang terbunuh sejak Presiden Rodrigo Duterte menjabat pada 2016, dan yang ke-188 sejak 1986.

Florence Baesa, manajer Energy 93.7 FM, mengatakan Pepino baru pulang dari stasiun itu untuk siaran publik dan program komentar malam ketika dia ditembak.

Klub Pers Kota Dumaguete mengutuk pembunuhan itu dan meminta pihak berwenang untuk segera menyelesaikan kasus ini dan menangkap para pelaku.

- Newsletter -

Martin Andanar, kepala Kantor Operasi Komunikasi Kepresidenan mengatakan kepada LiCAS.news bahwa ia telah memerintahkan penyelidikan atas kasus tersebut melalui Satuan Tugas Presiden untuk Keamanan Media.

© Copyright LiCAS.news. All rights reserved. Republication of this article without express permission from LiCAS.news is strictly prohibited. For republication rights, please contact us at: [email protected]

Support Our Mission

We work tirelessly each day to tell the stories of those living on the fringe of society in Asia and how the Church in all its forms - be it lay, religious or priests - carries out its mission to support those in need, the neglected and the voiceless.
We need your help to continue our work each day. Make a difference and donate today.

Latest