Home LiCAS.news Bahasa Indonesia News (Bahasa) Presiden Korea Selatan puji dukungan Gereja Katolik dalam menangani pandemi

Presiden Korea Selatan puji dukungan Gereja Katolik dalam menangani pandemi

Presiden Korea Selatan Moon Jae-in memuji komunitas Katolik di negara itu karena mengambil tindakan cepat pada awal wabah virus corona akhir Februari lalu.

Dalam pertemuan dengan para pemimpin gereja pada 20 Agustus, presiden juga meminta Gereja Katolik “menjadi panutan dalam membendung transmisi virus ini,” lapor Yonhap.

“Saya ingin Anda menjaga hati warga yang terpukul oleh COVID-19 yang berkepanjangan, dan memberikan mereka keberanian dan kepemimpinan yang dibutuhkan untuk mempersatukan orang-orang agar selamat (dari virus),” kata Moon, yang juga seorang Katolik.




Presiden mengatakan dia menanggapi situasi saat ini “dengan sangat serius.”

Dia mengatakan jika upaya karantina yang sedang berlangsung gagal, pemerintah tidak punya pilihan lain selain menaikkan tingkat jarak sosial, yang kemudian menyebabkan “kerusakan ekonomi yang tak terkatakan.”

Kardinal Andrew Yeom Soo-jung, Uskup Aung Seoul, menjanjikan kerja sama Gereja dalam memerangi pandemi kepada presiden.

“Kami akan bersama Anda dan meminta orang-orang untuk setia melakukan bagian mereka di mana mereka berada,” kata kardinal.

- Newsletter -

Selama gelombang pertama pandemi pada akhir Februari, semua 16 keuskupan Katolik di negara itu menangguhkan perayaan Misa publik hingga April.

Itu merupakan pertama kalinya Misa berhenti total dalam 236 tahun sejarah Katolik di Semenanjung Korea.

Para pemimpin gereja Katolik sebelumnya telah mengumumkan bahwa mereka mungkin akan menunda perayaan keagamaan publik karena lonjakan jumlah yang terinfeksi virus baru-baru ini.

Seorang pekerja yang mengenakan pakaian pelindung untuk mencegah penyebaran virus corona mendisinfeksi cagar budaya di Seoul, Korea Selatan, 20 Agustus (Foto oleh Kim Hong-Ji/Reuters)

Infeksi baru harian di negara itu mencapai 288  pada 20 Agustus, hari ketujuh secara berturut-turut yang mengalami peningkatan harian sebesar tiga digit.

Korea Selatan mencatat total 16.670 kasus COVID-19 yang dikonfirmasi dengan 309 kematian, dan 14.120 pemulihan.

Infeksi virus corona di negara itu kembali “melonjak” setelah anggota sebuah gereja Kristen menghadiri demonstrasi politik.

Negara itu adalah salah satu negara pertama di luar Tiongkok yang mengalami penyebaran virus corona secara eksplosif, tetapi pelacakan dan pengujian yang intensif telah mengendalikan tingkat infeksi.

Lonjakan kasus baru didorong oleh ratusan infeksi pada anggota gereja yang dijalankan oleh seorang pengkhotbah konservatif yang menghadiri protes anti-pemerintah di Seoul pada 15 Agustus.




Kwon Jun-wook, wakil direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea, mengatakan demonstrasi itu mungkin menjadi “katalis” untuk penyebaran nasional.

Setidaknya 53 dari kasus infeksi baru terkait dengan Gereja Sarang Jeil, sehingga total anggota kelompok itu yang terinfeksi menjadi 676. Ratusan anggota gereja Presbiterian sedang dilacak untuk pengujian.

Pemerintah telah melarang pertemuan gereja secara langsung di wilayah Seoul dan sekitarnya -sebuah wilayah kota yang berpenduduk 25 juta orang – dan menutup lokasi berisiko tinggi lainnya, termasuk klub malam, bar karaoke, prasmanan, dan kafe internet.

Pemerintah kota Seoul membatasi peserta aksi unjuk rasa di sana kurang dari 10 orang mulai 21 Agustus hingga  akhir bulan..

Tambahan dari Reuters

© Copyright LiCAS.news. All rights reserved. Republication of this article without express permission from LiCAS.news is strictly prohibited. For republication rights, please contact us at: [email protected]

Support Our Mission

We work tirelessly each day to tell the stories of those living on the fringe of society in Asia and how the Church in all its forms - be it lay, religious or priests - carries out its mission to support those in need, the neglected and the voiceless.
We need your help to continue our work each day. Make a difference and donate today.

Latest