Home LiCAS.news Bahasa Indonesia News (Bahasa) Virus Corona: Uyghur luar negeri cemas akan keluarga mereka di kamp Xinjiang

Virus Corona: Uyghur luar negeri cemas akan keluarga mereka di kamp Xinjiang

Sebuah organisasi Uyghur internasional menyatakan keprihatinannya terhadap kesehatan dan keselamatan orang-orang Uyghur yang ditahan di kamp-kamp di wilayah Xinjiang, Cina, yang menurut mereka berisiko tinggi terhadap wabah virus corona.

Kelompok Kongres Uyghur Dunia (WUC) di pengasingan mengatakan upaya untuk membendung virus corona, yang telah menyebar ke 16 negara, menewaskan 106 dan menginfeksi 4.500, “sebagian besar tidak berhasil.”




WUC mengutip periode Tahun Baru Cina, ketika ratusan juta orang melakukan perjalanan domestik dan internasional untuk musim liburan, sebagai salah satu alasan upaya untuk membendung penyebaran virus itu gagal.

Kongres itu juga menyalahkan Beijing atas meningkatnya penyebaran kasus virus korona.

“Pihak berwenang Tiongkok lambat bereaksi dan mengambil tindakan nyata untuk membatasi penyebaran virus. Akibatnya, beberapa kasus virus telah dikonfirmasi di Turkistan Timur (provinsi Xinjiang di Cina barat laut), ”kata WUC.

“WUC sangat prihatin bahwa jika tidak diambil langkah-langkah untuk membatasi penyebarannya,  virus ini dapat dengan cepat menginfeksi sejumlah besar orang yang tinggal di Turkistan Timur. Diperkirakan 1-3 juta orang Uyghur masih ditahan di kamp-kamp pengasingan oleh pemerintah Tiongkok berada pada risiko tinggi jika virus itu tidak berhasil dibendung.”

Pada 24 Januari, Radio Free Asia layanan Uyghur melaporkan bahwa jaringan kamp yang luas di mana sekitar 1,8 juta warga Uyghur dan Muslim Turki lainnya ditahan di Xinjiang dapat berfungsi sebagai inkubator virtual untuk virus tersebut.

- Newsletter -

Presiden WUC Dolkun Isa mengatakan kepada RFA bahwa kepadatan yang berlebihan dan “kondisi kotor,” selain pola makan yang buruk, kurangnya perawatan medis, dan penyiksaan, telah menyebabkan melemahnya sistem kekebalan para tahanan dan penyebaran penyakit serius.

Isa menegaskan kembali hal itu dalam pernyataan terakhir, mencatat bahwa “sejumlah besar orang Uyghur yang ditahan di kamp-kamp telah meninggal, baik dalam keadaan misterius atau karena kelalaian medis dan penganiayaan.”

Dia mencatat para lansia sangat beresiko, karena mereka merupakan bagian terbesar dari kematian akibat virus corona karena sistem kekebalan tubuh mereka yang lemah. Isa mengatakan bahwa para lansia di kamp-kamp interniran menjadi perhatian khusus.”

Virus ini merupakan risiko yang signifikan bagi semua orang di Turkistan Timur, terutama yang ditahan di kamp-kamp itu,” kata Isa.

“Orang-orang ini berada dalam keadaan rentan dan melemah karena perlakuan buruk pemerintah Tiongkok. Ini semakin memperparah penderitaan rakyat Uyghur, karena teman-teman dan keluarga kami sekarang berada dalam bahaya yang lebih besar. ”

© Copyright LiCAS.news. All rights reserved. Republication of this article without express permission from LiCAS.news is strictly prohibited. For republication rights, please contact us at: [email protected]

Support Our Mission

We work tirelessly each day to tell the stories of those living on the fringe of society in Asia and how the Church in all its forms - be it lay, religious or priests - carries out its mission to support those in need, the neglected and the voiceless.
We need your help to continue our work each day. Make a difference and donate today.

Latest