Home LiCAS.news Bahasa Indonesia News (Bahasa) Persekusi terhadap orang Kristen di India meningkat meskipun COVID-19

Persekusi terhadap orang Kristen di India meningkat meskipun COVID-19

Kejahatan karena kebencian terhadap orang-orang Kristen di India mengalami peningkatan secara eksponensial pada paruh pertama tahun 2020 meskipun diberlakukan lockdown secara nasional karena pandemi.

Dalam sebuah laporan yang terbit pada bulan Juli, kelompok ekumenis Persecution Relief mendokumentasikan 293 insiden penganiayaan antara Januari dan Juni, termasuk lima perkosaan dan enam kasus pembunuhan.

Persecution Relief adalah jaringan antar-denominasi yang memberikan dukungan komprehensif kepada orang-orang Kristen yang dianiaya di India.




“Dibandingkan dengan tahun lalu yang berjumlah 208 kasus,  tahun ini ada kenaikan sebesar 40,87 persen, meskipun ada penguncian penuh yang diberlakukan secara nasional selama hampir tiga bulan,” kata laporan itu.

Shibu Thomas, pendiri Persecution Relief, mengatakan, “kebiadaban kejahatan-kejahatan ini memperlihatkan mental dan perilaku tercemar para ekstremis agama zaman ini.”

“Serangan menakutkan dan berbahaya dari nasionalisme dan intoleransi  agama semacam ini kini mencapai puncak baru yang tidak manusiawi,” tambahnya.

Kelompok ini mendokumentasikan setidaknya 2.067 kasus penganiayaan terhadap orang Kristen di India sejak 2016.

- Newsletter -

Laporan itu mengutip enam pembunuhan “yang dipengaruhi oleh kefanatikan agama” di tiga negara bagian Jharkhand, Chhattisgarh, dan Odisha.

Dari 28 negara bagian dan sembilan wilayah persatuan di India, kejahatan rasial telah dilakukan terhadap orang Kristen di 22 negara bagian / wilayah persatuan.

Di negara bagian Uttar Pradesh saja, yang dianggap sebagai “negara bagian yang paling tidak toleran,” 63 kejahatan kebencian terhadap orang Kristen dilaporkan, atau setara dengan 21,5 persen dari jumlah nasional.

Tamil Nadu berada di peringkat kedua dengan 28 kasus, termasuk dua kejahatan yang mengakibatkan kematian dan insiden pembakaran yang menghancurkan bangunan gereja.

Di Chhattisgarh, setidaknya tercatat 22 kasus kejahatan kebencian termasuk pemerkosaan dan pembunuhan seorang janda.

Ada 21 kasus kejahatan rasial dan satu pembunuhan di Jharkhand sementara 20 kasus dilaporkan di Karnataka.

Laporan itu juga mengungkap sedikitnya 51 kejahatan kebencian “sangat keji terhadap wanita dan anak-anak,” termasuk lima kasus pemerkosaan, salah satunya terhadap seorang gadis berusia 10 tahun.

Laporan itu juga mengutip 37 kasus boikot dan ekskomunikasi, 130 kasus pelecehan, ancaman, dan intimidasi, dan 80 insiden serangan fisik.

Dalam kurun waktu tujuh tahun terakhir, peringkat India turun dari 31 ke peringkat 10 dalam Open Doors World Watch List sebagai salah satu negara dengan penganiayaan agama yang “berat”.

Pada bulan April, Komisi Kebebasan Beragama Internasional Amerika Serikat memasukkan India sebagai “negara yang sangat memprihatinkan” bersama dengan Tiongkok dan Korea Utara.

“Anak-anak Kristen mati dibunuh, perempuan dan laki-laki dibunuh, ekskomunikasi sangat tinggi, gedung-gedung gereja dibakar, para imam diserang, dan masih banyak daftar lainnya,” kata Thomas.

Dia mendesak Perdana Menteri Narendra Modi untuk “tidak diam atas penganiayaan terhadap orang Kristen yang intensif di India.”

© Copyright LiCAS.news. All rights reserved. Republication of this article without express permission from LiCAS.news is strictly prohibited. For republication rights, please contact us at: [email protected]

Support Our Mission

We work tirelessly each day to tell the stories of those living on the fringe of society in Asia and how the Church in all its forms - be it lay, religious or priests - carries out its mission to support those in need, the neglected and the voiceless.
We need your help to continue our work each day. Make a difference and donate today.

Latest